Gangguan dan Penyakit Pada Ginjal

loading...
Berikut ini adalah beberapa gangguan dan penyakit pada ginjal manusia yang bisa terjadi jika kita kurang menjaga kesehatan kita.

Batu ginjal

 

Batu ginjal adalah penyakit pada ginjal yang paling umum dan bahkan diketahui oleh orang awam sekalipun. Batu ginjal merupakan massa padat seperti batu yang terbentuk di sepanjang saluran kemih. Namun, batu ini juga terbentuk di dalam ginjal. Proses pembentukan batu ini dinamakan urolitiasis. Batu ginjal dapat terbentuk apabila urine mengalami jenuh garam-garaman. Batu ginjal sekitar 80% terdiri atas kalsium dan sisanya berupa asam urat, sistein, dan mineral struvit.
 
Ukuran batu ginjal bervariasi. Batu yang berukuran kecil tidak menimbulkan gejala. Sementara itu, batu dalam kandung kemih bisa mengakibatkan nyeri di perut bagian bawah. Batu yang menyumbat ureter, pelvis ginjal, dan tubulus dapat menyebabkan nyeri punggung.
 
Batu ini juga bisa menyumbat saluran kemih sehingga urine akan menggenang. Urine tersebut dapat menjadi sarang bakteri dan dapat mengakibatkan infeksi saluran kemih. Jika penyumbatan berlangsung lama, urine akan mengalir balik ke saluran di dalam ginjal. Keadaan ini mengakibatkan ginjal menggelembung sehingga dapat memicu kerusakan ginjal.
 
Apabila batu ginjal masih berukuran kecil dan tidak mengakibatkan infeksi biasanya tidak perlu pengobatan. Batu tersebut dapat terbuang bersama cairan yang dikonsumsi dalam jumlah banyak. Sementara itu, batu yang berukuran kurang lebih 1 cm di dalam pelvis ginjal atau di bagian ureter bisa dipecahkan dengan gelombang ultrasonik. Pecahan batu tersebut selanjutnya akan dibuang bersama dengan urine.
 
Selain itu, sebuah batu juga dapat diangkat dengan membuat sayatan kecil pada kulit. Setelah itu, dilanjutkan dengan pengobatan ultrasonik. Namun, batu yang berukuran lebih besar perlu diangkat melalui pembedahan.

 

Diabetes Melitus (DM)


Diabetes melitus adalah penyakit pada ginjal yang umum dikenal sebagai penyakit kencing manis. Gangguan pada ginjal ini ditandai dengan hiperglisemia (peningkatan kadar gula darah). Peningkatan kadar gula darah ini terjadi terutama setelah makan.
 
Penyakit ini disebabkan oleh kurangnya produksi insulin (DM tipe I) atau kurangnya sensitivitas jaringan tubuh terhadap insulin (DM tipe II).
 
Penyakit kencing manis ditandai dengan gejala adanya poliuria (sering buang air kecil dalam volume yang sangat besar). Gejala yang lain berupa polidipsia (rasa haus terus menerus) dan polifagia (mudah lapar). Namun, gejala awal yang bisa digunakan untuk indikasi penyakit ini yaitu kadar gula darah yang tinggi.
 
Ketika kadar gula darah mencapai nilai di atas 160-180 mg/dl, glukosa akan turut dikeluarkan bersama urine. Jika kadar glukoasa dalam darah lebih tinggi, ginjal akan memerlukan air dalam volume yang besar untuk mengencerkan glukosa. Keadaan inilah yang memicu terjadinya poliuria.

 
gangguan dan penyakit pada ginjal

Gagal ginjal kronis


Gagal ginjal kronis yaitu keadaan ginjal yang mengalami kerusakan permanen sehingga ginjal tidak dapat menjalankan fungsinya. Gagal ginjal ditandai dengan edema (pembengkakan) di seluruh tubuh, hipertensi, dan kadar kreatinin lebih dari 25 mg/kg berat badan.
 
Penanganan dan pengobatan gagal ginjal bertujuan mengendalikan gejala, meminimalkan kompilasi, dan memperlambat perkembangan penyakit. Dalam beberapa kasus serius, penderita gagal ginjal akan disarankan untuk melakukan tindakan haemodialisis (pencucian darah) atau transplantasi ginjal.

 

Nefritis


Nefirtis atau peradangan ginjal merupakan salah satu penyakit ginjal yang ditandai adanya albumin dalam urine (albuminaria). Apabila urine penderita diperiksa secara mkroskopis, akan tampak sel-sel darah merah, sel-sel darah putih, serta serpihan granular.

 

Glomerulonefritis


Glomerulonefritis merupakan peradangan ginjal khususnya bagian glomerulus. Penyakit pada ginjal ini disebabkan oleh infeksi bakteri streptococcus. Peradangan pada glomerulus mengakibatkan terganggunya proses filtrasi. Penyakit ini ditandai dengan adanya protein dalam darah (proteinuria), adanya darah dalam urine (hematuria), serta hipertensi.

Demikianlah penjelasan mengenai gangguan dan penyakit pada ginjal. Semoga tulisan ini membuka wawasan kita mengenai pentingnya menjaga kesehatan ginjal agar bisa terhidar dari penyakit-penyakit pada ginjal.
loading...