Sumber dan Fungsi Karbohidrat dan Lemak bagi Tubuh

loading...

Sumber dan Fungsi Karbohidrat


Karbohidrat merupakan seyawa organik yang terdiri atas unsur karbon, hidrogen, dan oksigen dengan perbandingan 1 atom C, 2 atom H, 1 atom O (CnH2nOn). Dilihat dari gugus gula penyusunnya, karbohidrat dibagi menjadi tiga golongan, yaitu monosakarida, disakarida dan polisakarida.
 
Fungsi karbohidrat antara lain adalah sebagai sumber energi (1 gram karbohidrat menghasilkan energi 4,1 kalori), mengatur proses metabolisme, menjaga keseimbangan asam dan basa, membantu proses penyerapan kalsium, mencegah terjadinya konstipasi, serta berbagai bahan pembentuk struktur sel, jaringan, dan organ tubuh. sumber karbohidrat dalam makanan antara lain jagung, gandum, padi, ketela pohon, kentang, dan sagu.
 
Pada proses pencernaan makanan, karbohidrat mengalami metabolisme berupa proses hidrolisis (penguraian menggunakan air) di dalam mulut dan usus halus. Proses pencernaan karbohidrat terjadi dengan menguraikan polisakarida menjadi monosakarida.
 
Hasil akhir proses pencernaan karbohidrat berupa glukosa, fruktosa, galaktosa, manosa, dan monosakarida lainnya. selanjutnya, zat-zat tersebut akan diserap oleh sel epitel di usus halus dan akan diedarkan oleh darah menuju hati.
 
Setelah berada di hati, glukosa akan diubah menjadi fruktosa dan galaktosa. Glukosa akan mengalami dua proses dalam hati. Pertama, glukosa akan beredar bersama aliran darah untuk memenuhi kebutuhan energi sel-sel tubuh.
 
Kedua, jika terdapat kelebihan glukosa, glukosa tersebut akan diubah menjadi glikogen dengan bantuan hormon insulin. Hal ini untuk menjaga keseimbangan gula darah. Glikogen disimpan dalam hati. Jika sewaktu-waktu dibutuhkan, glikogen diubah kembali menjadi glukosa dengan bantuan hormon adrenalin.
 
Glukosa merupakan sumber energi bagi tubuh. namun, untuk menghasilkan energi glukosa harus mengalami proses oksidasi. Prosesnya berlangsung bertahap, mulai dari glikolisis, siklus Krebs, dan sistem transfor elektron. Jika seseorang kelebihan mengkonsumsi karbohidrat akan berpotensi menderita diabetes melitus, karies gigi, dan obesitas.
 
Seseorang dikatakan obesitas jika berat badannya kelebihan 20% dari berat badan normal. Obesitas dapat memicu penyakit jantung, tekanan darah tinggi, dan stroke.

 
sumber dan fungsi karbohidrat bagi tubuh
sumber karbohidrat

Sumber dan Fungsi Lemak



Lemak atau lipid merupakan zat organik hidrofobik sehingga sukar larut dalam air. Namun, lemak dapat larut dalam pelarut organik seperti eter dan kloroform. Lemak tersusun dari unsur karbon, hidrogen, oksigen, dan kadang-kadang pospor serta nitrogen.
 
Lemak merupakan makromolekul. Jika dipecah (dihidrolisis), lemak akan menghasilkan tiga molekul asam lemak dan satu molekul gliserol. Oleh karena itu, lemak juga dikenal sebagai trigliserida.
 
Berdasarkan komposisi kimianya, senyawa lemak dibedakan menjadi tiga golongan, yaitu lemak sederhana, lemak campuran, dan derivat lemak.
 
Lemak sederhana tersusun dari trigliserida, yang terdiri dari satu gliserol dan tiga asam lemak. Contoh senyawa lemak sederhana yaitu lilin (wax), malam atau plastisin (berwujud padat pada suhu kamar), dan minyak (berwujud cair pada suhu kamar).
 
Lemak campuran merupakan gabungan antara lemak dengan senyawa bukan lemak seperti fosfat, protein, dan glukosa. Sebagai contoh fosfolipid yang merupakan gabungan antara lipid dan fosfat.
 
Derivat lemak merupakan senyawa yang dihasilkan dari proses lipid, misalnya kolesterol, asam lemak, gliserol, dan sterol.
 
Asam lemak merupakan asam organik dalam bentuk lemak. Berdasarkan ikatan kimianya, asam lemak dibedakan menjadi dua, yaitu asam lemak jenuh dan asam lemak tak jenuh. Asam lemak jenuh bersifat nonesensial karena dapat disintesis oleh tubuh dan umumnya berwujud padat pada suhu kamar. Asam lemak jenuh berasal dari lemak hewani berupa mentega dan gajih.
 
Sementara itu, asam lemak tidak jenuh bersifat esensial karena tidak dapat dsintesis oleh tubuh dan umumnya berwujud cair pada suhu kamar. Asam lemak tidak jenuh berasal dari lemak nabati, misalnya minyak goreng, minyak kedelai, dan minyak jagung.
 
Lemak dapat berasal dari tumbuhan (lemak nabati) dan dari hewan (lemak hewani). Bahan makanan yang mengandung sumber lemak nabati antara lain kelapa, kemiri, zaitun, kacang tanah, dan buah avokad. Bahan makanan yang mengandung sumber lemak hewani antara lain daging, keju, susu, kuning telur, dan ikan segar.
 

Fungsi lemak di dalam tubuh antara lain :
1.    Penghasil energi tertinggi, 1 gram lemak menghasilkan 9,3 kalori.
2.    Pelindung tubuh dari pengaruh suhu rendah.
3.    Pelindung alat-alat tubuh yang lunak.
4.    Pelarut vitamin A,D, E, dan K.
5.    Salah satu bahan penyusun membran sel.
6.    Salah satu bahan penyusun hormon dan vitamin.
7.    Salah satu bahan penyusun garam empedu, asam kholat, dan hormon seks.
8.    Penahan rasa lapar karena pencernaan lemak membutuhkan waktu lebih lama.
loading...